Pesta Lima Tahunan


Pada 10/8 ditelevisi kita saksikan bersama deklarasi Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 yang diusung oleh partai politik. Ada yang heran, kaget bahkan sakit hati, namun itulah pilihan politik kita dengan melihat kondisi keindonesiaan saat ini. Mungkin ada yang melihat dengan kaca mata popularitas, pengalaman hingga basic massa.
Tentunya harapan kita bersama ialah pemimpin yang mampu mencari solusi terhadap persoalan kebangsaan dan keumatan yang ada, begitupula cara yang ditempuh harus benar. Untuk menjawab persoalan-persoalan bangsa (kemiskinan, keadilan dan kesetaraan) ada yang mengatakan kita butuh seorang pemimpin yang handal dalam ekonomi agar menimalisir keuangan dan barang dilain pihak kita juga harus butuh seorang Ulama sebagai dalil menjaga krisis toleransi dan identitas.

Dalam menjalankan misi mulia tersebut diatas, kita ketahui bersama banyak jalan yang ditempuh oleh mereka misalnya; Politik adu domba, fitnah dan isu sara, secara manusiawi kita menolak prinsip-prinsip yang demikian. Keinginan kita ialah politik yang berbudi luhur, politik welas asih. Dalam pesta Demokrasi siapapun bisa jadi pemimpin (presiden) baik itu preman, pemulung hingga rakyat biasa. Sekarang layakan dirimu menjadi pemimpin negeri ini, langkah selanjutnya lengkapi persyaratan yang dibutuhkan KPU.

#ItuAjaMakasih

Komentar

Postingan populer dari blog ini

25 GOMBALAN Ala FILSUF

Postmodern dan kecanggihan visi misi

44 Indikator Kemunduran HMI

Mengapa harus Filsafat Islam

Biografi lengkap 25 Nabi dan Rasul