Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2018

Hijab; Potret Keindahan dan Keagungan Tuhan

Gambar
Fenomena Hijab  akhir-akhir ini semakin  marak. Gelombang fenomena  ini semakin terasa pada kampus-kampus yang  berkonotasi pada  kampus "sekuler" atau "tidak Islami". Dalam satu sisi pandang, jelas ini merupakan suatu hal yang patut disyukuri. Karena, paling  tidak ini menjadi suatu cermin korektif betapa  kesadaran akan penghayatan keberagamaan secara lebih mendalam menjadi suatu kebutuhan yang esensial dalam menghadapi arus zaman sekarang ini. Berhijab dalam tatapan ekologis dan kosmologis, merupakan suatu perlawanan dan penolakan terhadap perkembangan budaya asing yang mewabah di negeri ini. Dengan berhijab ada semacam proses identifikasi untuk menjadi Muslimah sejati. Sementara  itu  dalam perspektif Islam Tradisional yang pemikirannya dikembangkan secara jernih oleh Sayyid Hussain Nashr; wanita berhijab seolah-olah memberontak terhadap  modernisme yang memisahkan kaum Muslim dengan Yang Pusat Yang Ilahi. Lebih jauh Nashr menulis dalam Islam Tradisi (19

Surat untuk Puan

Gambar
Andai saja aku bisa menyelamatkan lelahmu Rebah manis di bahuku dik Ahh... Aku lupa Dikau tak suka kata andai Dan aku, ya aku Hanya kata itu yang bisa kupakai Yaa... Lupakan aja Bobo manis aja Dan mimpi indah aja Pada senja, coba kutumpangkan pada surya yang mau tenggelam. Azan menyampaikan Pesanku lewat rebahan istirahatmu sore ini. Itu aja, terimakasih

Pendidikan untuk si MISKIN

Gambar
Pendidikan adalah suatu proses gerak akaliah dari ke-tidak tahu-an menuju mengetahui, sehingga terjadi perubahan sikap terhadap sesuatu. Dalam perjalanan hidup manusia, pendidikan adalah salah satu kebutuhan non materi yang harus dipenuhi selain kebutuhan spiritual. Oleh karena itu harus ada sinergi yang harmonis antara pemenuhan kebutuhan materi dan non materi. Jalur pendidikan terbagi tiga. Pertama, jalur formal, yaitu sekolah. Kedua, jalur informal yaitu keluarga. Dan ketiga, jalur non formal yaitu lingkungan. Pembentukan karakter dan  watak seseorang, sangat tergantung oleh pendidikan yang melatar belakanginya. Jadi, meremehkan peran pendidikan dalam pembentukan individu khususnya dan negara umumnya adalah suatu kesalahan yang sangat fatal. Jalur pendidikan yang akan dibahas adalah jalur pendidikan formal “Tujuan pendidikan yang hakiki adalah memanusiakan manusia, atau dengan kata lain, mengangkat harkat dan derajat manusia sehingga menjadi bijak dan arif dalam berpikir s

Cantik itu DUKA

Gambar
Pada mulanya setiap perempuan itu cantik, sampai dia menganggap perempuan lain tak cantik. Tak ada yang perlu meyakinkanmu bahwa dikau cantik, karena setiap perempuan itu cantik. Cantik tanpa kosmetik adalah sifat bagi jiwa. Cantik dengan kosmetik adalah sifat bagi daging dan kulit. Menyukai perempuan hanya karena kecantikannya berarti mengabaikan jiwanya. Bagian terindah dari wanita adalah kecerdasan dan keanggunannya. Bagian terendahnya adalah kecantikan paras dan raganya. Di balik kecerdasan wanita adalah jiwa yang hidup. Di balik kecantikannya adalah benda yang mati. Kecerdasan wanita adalah etalase akalnya dan keanggunannya adalah etalase hatinya. Kecantikannya hanyalah bungkus daging dan darahnya. Itu aja, terimakasih